Kremlin Berharap Hubungan AS-Saudi Tidak Akan "Ditujukan untuk Melawan Rusia"
Jakarta, FNN - Moskow sangat menghargai hubungannya dengan Riyadh dan berharap kunjungan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden ke Arab Saudi tidak akan digunakan untuk menciptakan permusuhan terhadap Rusia, kata Kremlin pada Rabu (13/7).
"Kami sangat menghargai kepentingan kami, hubungan kami, dan kerja sama kami dengan Riyadh," kata Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov, seperti dikutip dalam laporan media setempat Rusia.
"Kami berharap pembangunan dan pengembangan hubungan Riyadh dengan negara-negara lain tidak akan ditujukan untuk melawan kami (Rusia)," ujar Peskov.
Pernyataan juru bicara Kremlin itu dilontarkan menjelang kunjungan Presiden AS Joe Biden ke Arab Saudi pada pekan ini.
Kunjungan Biden itu bertujuan untuk meningkatkan hubungan bilateral bersejarah dan kemitraan strategis antara Amerika Serikat dan Arab Saudi, menurut pernyataan dari Saudi Royal Court.
Saudi Royal Court adalah penghubung antara Raja Arab Saudi dan lembaga-lembaga pemerintah Saudi. (Sof/ANTARA)