Bukit Asam Sumbang 488 Bola Kaki untuk Kemajuan Olahraga Sumsel

Palembang, FNN - PT Bukit Asam (Persero) menyumbang 488 bola kaki untuk mendorong sukses “Gerakan Sejuta Bola” yang dicanangkan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.

Senior Manajer Corporate Sosial Responsibilty PT Bukit Asam Hartono di Palembang, Sabtu, mengatakan, sumbangsih PTBA ini merupakan komitmen dari perusahaan untuk mendukung program pemerintah daerah di bidang olahraga.

Selain itu, ini juga bentuk implementasi Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepak-bolaan Nasional.

“Sebelumnya, pada 29 Juni 2020 telah diserahkan 200 bola, dan hari ini kami serahkan 288 bola berstandar nasional,” kata Hartono saat menyerahkan bantuan tersebut ke Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Selatan Yusuf Wibowo.

Kepedulian PTBA pada kemajuan olahraga di Sumsel juga ditunjukkan dengan membangun 10 Gedung Olahraga (GOR) di sejumlah kabupaten/kota dengan menggunakan dana CSR senilai Rp128 miliar.

Melalui bantuan sarana dan prasarana ini, PTBA berharap dapat membantu upaya pemprov dalam mencetak atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama daerah dan negara.

"Besar harapan kami kepada para atlet untuk lebih giat berlatih agar menjadi penerus yang membanggakan," kata dia.

Sementara itu Kadis Pemuda dan Olahraga Sumsel Yusuf Wibowo mengucapkan terima kasih atas kepedulian PTBA dalam pembinaan olahraga sepak bola.

Ia mengatakan ratusan bola dari PTBA ini akan digunakan pada kompetisi, yang mana pendistribusiannya akan dilakukan hingga ke kabupaten/kota.

“Kami sangat berterima kasih, karena bantuan ini dapat memotivasi para pelaku olahraga di Sumsel untuk terus berjuang dalam mencetak atlet,” kata Yusuf. (mth)

285

Related Post