internasional
Ukraina Rusia Mulai Rundingkan Gencatan Senjata
Jakarta, FNN. Pembicaraan tahap keempat antara Ukraina dan Rusia pada Senin akan berfokus pada kesepakatan gencatan senjata, penarikan pasukan, dan jaminan keamanan untuk Ukraina, ungkap salah satu perunding Ukraina, Mykhailo Podolyak.Posisi Ukraina masih sama, yakni bahwa gencatan senjata harus dilakukan sebelum pembicaraan mengenai hubungan masa depan dapat berlangsung, katanya lewat unggahan di media sosial dan disertai video.\"Perundingan. Putaran keempat. Tentang perdamaian, gencatan senjata, penarikan pasukan segera, dan jaminan keamanan. Pembahasan yang berat,\" tulis Podolyak.Ia menambahkan bahwa ia yakin Rusia \"masih menyimpan delusi bahwa 19 hari kekerasan terhadap kota-kota tenang (Ukraina) adalah strategi jitu.\"Rusia menyangkal tudingan bahwa pergerakannya menargetkan warga sipil.Kremlin, kantor presiden Rusia, menggambarkan tindakan Rusia sebagai \"operasi khusus\" untuk melepaskan Ukraina dari kekuasaan militer dan pengaruh Nazi. Namun, Ukraina dan sekutu-sekutu Barat menyebut tindakan itu sebagai sebuah dalih tak berdasar untuk memilih perang. (Sof/ANTARA/Reuters)
Harga Minyak Turun 4 Dolar di Tengah Upaya Akhiri Perang Rusia-Ukraina
Beijing, FNN - Harga minyak turun sebanyak empat dolar AS per barel di perdagangan Asia pada Senin sore, memperpanjang penurunan pekan lalu karena upaya-upaya diplomatik untuk mengakhiri perang di Ukraina terus berlangsung dan pasar bersiap untuk suku bunga AS yang lebih tinggi. Harga minyak mentah berjangka Brent terakhir merosot 3,81 dolar AS atau 3,4 persen, menjadi diperdagangkan di 108,86 dolar AS per barel pada pukul 07.41 GMT. Harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS jatuh 3,85 dolar AS atau 3,5 persen, menjadi diperdagangkan di 105,48 dolar AS per barel. Kedua kontrak telah melonjak sejak invasi Rusia 24 Februari ke Ukraina, dan naik sekitar 40 persen untuk tahun ini hingga saat ini. Negosiator Ukraina dan Rusia akan berbicara lagi pada Senin melalui tautan video setelah kedua belah pihak menyebutkan kemajuan. Negosiator telah memberikan penilaian paling optimis mereka setelah negosiasi akhir pekan, menunjukkan mungkin ada hasil positif dalam beberapa hari. Pada Ahad (13/3/2022) Wakil Menteri Luar Negeri AS Wendy Sherman mengatakan Rusia menunjukkan tanda-tanda mungkin bersedia untuk melakukan negosiasi substantif atas Ukraina, sementara negosiator Ukraina Mykhailo Podolyak mengatakan bahwa Rusia \"mulai berbicara secara konstruktif.\" Invasi Rusia, yang disebut Moskow sebagai \"operasi militer khusus\", telah mengguncang pasar energi secara global. \"Harga minyak mungkin terus melemah minggu ini karena investor telah mencerna dampak sanksi terhadap Rusia, bersama dengan pihak-pihak yang menunjukkan tanda-tanda negosiasi ke arah gencatan senjata,\" kata Analis CMC Markets, Tina Teng. \"Karena pasar telah memperkirakan pasokan yang jauh lebih ketat dari Februari hingga awal Maret, fokusnya beralih ke kebijakan moneter dalam pertemuan FOMC mendatang minggu ini, yang dapat memperkuat dolar lebih lanjut, dan menekan harga-harga komoditas,\" tambah Teng. Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) AS bertemu pada 15-16 Maret untuk memutuskan apakah akan menaikkan suku bunga atau tidak. Harga konsumen AS telah melonjak pada Februari, yang menyebabkan kenaikan inflasi tahunan terbesar dalam 40 tahun, dan akan meningkat lebih lanjut karena perang Rusia melawan Ukraina menaikkan biaya minyak mentah dan komoditas lainnya. Federal Reserve (Fed) diperkirakan akan mulai menaikkan suku minggu ini, yang akan menekan harga minyak. Harga minyak biasanya bergerak terbalik terhadap dolar AS, dengan greenback yang lebih kuat membuat komoditas lebih mahal bagi pemegang mata uang asing lainnya. Harga minyak Brent sudah kehilangan 4,8 persen minggu lalu dan WTI AS turun 5,7 persen, keduanya membukukan penurunan mingguan tertajam sejak November. Itu terjadi setelah kedua kontrak mencapai level tertinggi sejak 2008 awal pekan lalu di tengah kekhawatiran pasokan setelah AS dan sekutu Eropa mempertimbangkan untuk melarang impor minyak Rusia. AS kemudian mengumumkan larangan impor minyak Rusia dan Inggris mengatakan akan menghapusnya secara bertahap pada akhir tahun. Rusia adalah pengekspor gabungan minyak mentah dan produk minyak utama dunia, mengirimkan sekitar 7 juta barel per hari atau 7,0 persen dari pasokan global. \"Situasi Rusia-Ukraina sangat cair dan pasar akan sensitif terhadap perkembangan di depan ini. Petunjuk bahwa pihak-pihak mungkin bersedia untuk bernegosiasi kemungkinan akan membebani harga,\" kata Kepala Penelitian Komoditas ING, Warren Patterson. \"Selain itu, meningkatnya kasus COVID di China akan meningkatkan kekhawatiran atas permintaan. China mengalami wabah COVID terburuk dalam lebih dari dua tahun. Kota Shenzhen telah dikunci, sementara kota-kota lain juga mengalami pembatasan yang lebih ketat.\" China, importir minyak mentah terbesar di dunia dan konsumen terbesar kedua setelah Amerika Serikat, mengalami lonjakan kasus COVID-19, karena varian Omicron yang sangat menular menyebar ke lebih banyak kota, memicu wabah dari Shanghai hingga Shenzhen. Angka beban kasus baru hariannya telah mencapai tertinggi dua tahun, dengan 1.437 kasus virus corona baru yang dikonfirmasi dilaporkan pada 13 Maret. Sementara jumlah kasus China jauh lebih rendah daripada di banyak negara lain, sikap \"nol-COVID\" telah menyebabkan otoritas pemerintah di daerah yang terkena dampak memberlakukan penguncian yang ditargetkan, melakukan pengujian massal, menutup sekolah dan menangguhkan transportasi umum untuk menekan penularan secepat mungkin. (mth/Antara)
Misi Penelitian Bulan oleh China Akan Dilanjutkan
Jakarta, FNN. China akan melanjutkan penelitian Bulan pada masa mendatang melalui misi Chang\'e-6, Chang\'e-7, dan Chang\'e-8 hingga 2030, demikian disampaikan Wu Weiren, kepala perancang program eksplorasi Bulan China.Chang\'e-6 dijadwalkan akan membawa pulang sampel Bulan dengan massa hingga 2 kilogram ke Bumi.Chang\'e-7 akan ditugaskan untuk mendarat di kutub selatan Bulan dan mendeteksi sumber daya alam di satelit alami Bumi itu.Sementara Chang\'e-8, bekerja sama dengan Chang\'e-7, akan mencari cara untuk memanfaatkan sumber daya Bulan.Menurut Wu, Chang\'e-6 dan Chang\'e-7 diperkirakan akan diluncurkan sekitar 2025 .Misi-misi mendatang juga mencakup pengembangan sebuah pesawat khusus, yang mampu terbang dari lokasi pendaratan ke kawah Bulan untuk membantu tim ilmuwan mencari jejak air. Jika ditemukan, keberadaan air dapat menyediakan sumber daya bagi misi berawak di Bulan pada masa datang, imbuh Wu.Setelah 2030, serangkaian misi baru akan dilakukan untuk menyelesaikan pembangunan stasiun internasional bagi penelitian Bulan pada 2035.\"Akan ada banyak wahana penjelajah (rover) dan pendarat (lander) yang bekerja di stasiun Bulan dan jaringan komunikasi berbasis Bulan pada masa depan untuk mendukung pesawat-pesawat antariksa ini,\" papar Wu.\"Stasiun penelitian Bulan juga dapat berfungsi sebagai pos transfer terdepan untuk tata surya dan bahkan eksplorasi antariksa yang lebih dalam,\" katanya. (Ida/ANTARA)
Kecelakaan Jet Tempur Taiwan, Kejadian Kedua Dalam Tiga Bulan
Jakarta, FNN. Sebuah pesawat tempur Mirage 2000 milik Taiwan jatuh ke laut di lepas pantai tenggara pulau itu pada Senin, namun sang pilot selamat.Kecelakaan itu menjadi insiden kedua yang menimpa jet tempur Taiwan dalam tiga bulan terakhir.Otoritas setempat mengatakan pesawat buatan Prancis itu sedang menjalani latihan dari pangkalan udara Chihhang di Taitung dan pilotnya melompat dengan parasut.Upaya pemulihan dan investigasi terhadap pesawat itu sedang berlangsung, kata otoritas lewat sebuah pernyataan. Taiwan telah memiliki jet-jet Mirage sejak 1997.Pada Januari, angkatan udara Taiwan menangguhkan latihan bagi armada F-16 setelah salah satu jet tempur yang telah diperbarui itu jatuh ke laut dan menewaskan sang pilot.Tahun lalu, dua jet tempur F-5E, yang telah dipakai Taiwan sejak 1970-an, jatuh ke laut setelah bertabrakan di udara dalam latihan, juga dari pangkalan udara Chihhang.Pada akhir 2020, sebuah pesawat F-16 hilang beberapa saat setelah tinggal landas dari pangkalan udara Hualien di pantai timur Taiwan dalam latihan rutin.Meski angkatan udara Taiwan dilatih dengan baik, mereka kerap menghadapi ketegangan oleh aktivitas angkatan udara China dalam dua tahun terakhir. Kendati demikian, belum ada kecelakaan jet tempur Taiwan yang dikaitkan dengan aktivitas pencegatan.China, yang mengeklaim Taiwan sebagai bagian dari wilayahnya, secara rutin menerbangkan pesawat ke zona pertahanan udara Taiwan. Sebagian besar aktivitas itu dilakukan di sekitar Kepulauan Pratas yang dikuasai Taiwan, sebagian lagi di atas wilayah antara Taiwan dan Filipina. (Ida/ANTARA/Reuters)
Warga Inggris Akan dibayar 350 Paun Jika Tampung Pengungsi Ukraina
London, FNN - Inggris akan memberi 350 paun (sekitar Rp6,53 juta) per bulan bagi penduduk yang menampung pengungsi dari Ukraina, kata pemerintah negara itu, Ahad (13/3). Skema baru “Rumah bagi Ukraina” itu mengizinkan pengungsi dari perang untuk datang ke Inggris bahkan jika mereka tidak punya kerabat di negara itu. Bantuan senilai 350 paun per bulan diberikan kepada penduduk jika mereka menyediakan sebuah ruangan atau properti bagi pengungsi selama enam bulan. Dengan skema baru itu, anggota masyarakat, badan amal, bisnis dan kelompok komunitas dapat menawarkan akomodasi di sebuah laman internet pada akhir pekan depan, kata pemerintah. “Inggris berdiri di belakang Ukraina di masa tersulit mereka dan masyarakat Inggris memahami perlunya memberi tempat berlindung pada banyak orang secepat yang kami bisa,” kata Menteri Perumahan Inggris Michael Gove dalam pernyataannya. “Saya meminta rakyat di seluruh negeri untuk bergabung dengan upaya nasional dan memberikan dukungan pada teman-teman Ukraina kita. Bersama kita bisa memberi tempat yang aman bagi mereka yang sangat membutuhkannya,” katanya. Siapa pun yang menawarkan ruangan atau rumah harus menunjukkan bahwa akomodasinya memenuhi standar dan mereka kemungkinan juga harus menjalani pemeriksaan catatan kriminal. Perdana Menteri Boris Johnson sudah berupaya menampilkan Inggris sebagai negara yang membantu memimpin respons global terhadap invasi Rusia, yang disebut oleh Moskow sebagai \"operasi khusus\". Namun, pemerintahnya telah dikritik karena dianggap lamban menerima pengungsi. Anggota-anggota parlemen dari semua partai politik besar mengecam sikap keras pemerintah yang mengharuskan warga Ukraina memiliki visa dan hasil tes biometrik sebelum berangkat ke Inggris. Para legistator itu menyebut pemerintah lebih mengutamakan birokrasi daripada pengungsi perang. Jumlah pengungsi yang melarikan diri dari Ukraina dapat bertambah menjadi lebih dari empat juta atau dua kali lipat dari jumlah saat ini, kata Badan Pengungsi PBB pekan lalu. (mth/Antara)
Uni Eropa Lancarkan Sanksi Keempat terhadap Rusia
Brussels, FNN - Uni Eropa (EU) akan menangguhkan perdagangan dan perlakuan ekonomi istimewa bagi Rusia dan menindak penggunaan aset kripto, juga melarang ekspor barang mewah EU ke Rusia dan impor barang besi dan baja dari negara itu. Paket sanksi itu diungkapkan oleh kepala Komisi Eropa, Ursula von der Leyen, Jumat (11/3). Langkah-langkah baru tersebut merupakan serangkaian sanksi keempat yang dijatuhkan EU terhadap Rusia atas invasinya ke Ukraina. Langkah itu dikoordinasikan dengan Amerika Serikat dan sekutu G7 lainnya. G7 adalah sebuah grup yang terdiri dari Kanada, Prancis, Jerman, Italia, Jepang, Britania Raya, dan Amerika Serikat. \"Besok, kami akan mengeluarkan paket tindakan keempat untuk lebih mengisolasi Rusia dan menguras sumber daya yang digunakannya untuk membiayai perang biadab ini,\" kata von der Leyen. Bersama dengan sekutu Barat lainnya, seperti Amerika Serikat, EU akan mencabut status perdagangan Rusia sebagai \"negara yang paling disukai\". Dengan mencabut status, blok Eropa itu melarang maupun mengenakan tarif hukuman pada barang-barang Rusia dan menempatkan Rusia setara dengan Korea Utara atau Iran. Sebagai langkah awal, EU akan melarang impor barang sektor besi dan baja dari Rusia. Von der Leyen mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa hak keanggotaan Rusia dari lembaga-lembaga multilateral terkemuka, seperti Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia, akan ditangguhkan. \"Rusia tidak bisa seenaknya melanggar hukum internasional dan pada saat yang sama berharap mendapat manfaat dari hak istimewa menjadi bagian dari tatanan ekonomi internasional,\" kata von der Leyen. Negara-negara G7 pekan depan akan berusaha untuk mengoordinasikan penargetan terhadap \"kroni-kroni\" Putin dan akan berusaha untuk memastikan Rusia dan para elitnya tidak dapat menggunakan aset kripto untuk menghindari sanksi. Uni Eropa secara khusus akan melarang ekspor barang-barang mewah EU ke Rusia, yang dirancang sebagai pukulan bagi kelompok elit Rusia. Akhirnya, blok Eropa tersebut juga akan melarang investasi baru Eropa di sektor energi Rusia. \"Larangan ini akan mencakup semua investasi, transfer teknologi, jasa keuangan, dan lain-lain untuk eksplorasi dan produksi energi, dan dengan demikian berdampak besar pada Putin,\" ujar von der Leyen. (mth/Antara)
Sembilan Orang Tewas Dalam Serangan Rusia di Pangkalan Militer Ukraina
Luiv FNN - Sedikitnya sembilan orang tewas dan 57 lainnya luka-luka akibat serangan udara oleh Rusia di pangkalan militer Ukraina, dekat perbatasan Polandia, Ahad 13 Maret 2022. Sejumlah instruktur militer asing diketahui pernah bekerja di Pusat Penjaga Perdamaian dan keamanan Internasional di pangkalan militer Yavoriv itu. Belum jelas apakah ada di antara mereka yang tengah berada di sana ketika serangan terjadi. Seorang perwakilan Kementrian Militer Ukraina mengatakan kepada Reuters, kementriannya masih memastikan apakah ada instruktur asing di fasilitas tersebut ketika Rusia menyerang. Fasilitas pelatihan militer itu adalah yang terbesar di bagian barat Ukraina dan biasanya menjadi tempat latihan bersama dengan NATO. Jaraknya sekitar 25 km dari perbatasan Polandia. Pemerintah Rusia belum membalas permintaan untuk berkomentar atas serangan rudal yang begitu dekat dengan perbatasan NATO. Gubernur setempat Maksym Kozytskyy mengatakan jet-jet Rusia menembakkan sekitar 30 roket ke fasilitas itu, beberapa di antaranya berhasil di cegat sebelum mengenai sasaran. Seorang saksi mengatakan kepada Reuters dia melihat 19 ambulans dengan sirine melintas dari arah pangkalan setelah serangan terjadi dan asap hitam terlihat dari kawasan itu. \"Polandia mengutuk bentuk agresi apapun terhadap Ukraina, termasuk penembakan roket ke pangkalan Yavoriv\" kata juru bicara Kementrian Luar Negeri Polandia dalam sebuah pesan kepada Reuters. Wali Kota Ivano Frankskivsk, kota lain Ukraina barat, mengatakan pasukan Rusia juga terus menghantam bandaranya pada Ahad. Belum ada korban yang dilaporkan. (MD).
Hongkong Tunda Pemilu karena Covid Belum Reda
Beijing, FNN - Wilayah Administratif Khusus Hong Kong (HKSAR) menunda pemilihan umum kepala eksekutif hingga 8 Mei 2022 karena lonjakan kasus COVID-19 yang penanganan di luar kemampuan otoritas setempat.Oleh karena situasi pandemi, maka pemilu kepala eksekutif ditunda hingga 8 Mei dari rencana semula pada 27 Maret, demikian Kepala Eksekutif HKSAR Carrie Lam, Jumat.Menurut politikus perempuan itu, pemerintah HKSAR telah mengajukan permohonan peraturan kegawatdaruratan untuk membuat keputusan tersebut.Permohonan tersebut telah disetujui oleh Dewan Eksekutif, demikian Lam.Periode pencalonan yang semula dijadwalkan pada 20 Februari hingga 5 Maret, maka atas alasan gelombang kelima COVID-19 tersebut diundur hingga 3-16 April 2022. (sws, antara)
Indonesia Ramaikan Pameran Pertanian Internasional di Qatar
Jakarta, FNN. Kedutaan Besar RI di Doha menggandeng dunia usaha Indonesia untuk ikut meramaikan pameran pertanian dan lingkungan internasional 2022 di Qatar pada 10-14 Maret.KBRI Doha mengikuti Pameran Qatar International Agricultural and Environmental Exhibition 2022 atau yang dikenal sebagai AgriteQ dan EnviroteQ, kata pihak KBRI tersebut dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Sabtu.Pameran itu merupakan salah satu pameran pertanian dan lingkungan terbesar di kawasan Timur Tengah.Pada Pameran AgriteQ yang memasuki edisi ke-9 dan EnviroteQ edisi ke-3 itu, Paviliun Indonesia menampilkan berbagai komoditi dan produk pertanian dan peternakan Indonesia, seperti teh, kopi, olahan unggas, aneka rempah-rempah dan aneka produk akhir dari tanaman kelor.Paviliun Indonesia dalam pameran itu juga mempromosikan berbagai produk makanan dan minuman dari tujuh perusahaan dan dua asosiasi Indonesia.Perusahaan Indonesia yang berpartisipasi dalam pameran tersebut, antara lain PT. Haltraco Sarana Mulia, PT. Ince Jaye Mandiri, PT. Global Sekar Mandiri, Koperasi Warga Indonesia di Qatar (KWIQ) dan Mitra Tani Farm.Hadir pula perwakilan dua asosiasi di Indonesia yang bergerak dalam upaya memajukan komoditi rempah-rempah dan tanaman kelor (moringa), yaitu Sustainable Spices Initiative (SSI) Indonesia dan Beyond Moringa Indonesia.Duta Besar RI untuk Qatar Ridwan Hassan menyampaikan bahwa partisipasi para pelaku usaha Indonesia pada pameran AgriteQ dan EnviroteQ 2022 diharapkan memperkuat kehadiran produk-produk Indonesia di Qatar sehingga makin dikenal dan diterima pasar Qatar.Partisipasi tersebut juga diharapkan semakin membuka kesempatan dan peluang kerja sama bisnis bagi pelaku usaha Indonesia melalui interaksi langsung dengan mitranya di Qatar. Ridwan selanjutnya menyampaikan bahwa sektor pertanian adalah sektor yang sangat penting di Qatar karena hal itu terkait dengan ketahanan pangan yang menjadi salah satu program prioritas yang terus dikembangkan di negara itu.Dengan pengalaman pernah diblokade oleh negara tetangganya selama sekitar tiga tahun, menurut Ridwan, Qatar perlahan membangun pertaniannya untuk memenuhi kebutuhan dalam negerinya, selain untuk memberi kesempatan lebih banyak sumber pasokan kebutuhan pangan.Terkait kondisi itu, dia menilai produk pertanian Indonesia seperti hortikultura, rempah-rempah, produk unggas maupun perikanan serta produk makanan dan minuman pada umumnya masih mempunyai kesempatan luas untuk dapat masuk ke pasar Qatar.Ridwan menambahkan bahwa memasuki pasar Qatar adalah suatu pilihan strategis, karena dengan infrastruktur perhubungan udara dan lautnya yang sangat baik, Qatar menjadi pusat kegiatan (hub) bagi perlintasan orang dan barang tidak hanya di kawasan timur tengah tetapi juga dunia.Pameran AgriteQ dan EnviroteQ 2022 dibuka oleh Perdana Menteri dan Menteri Dalam Negeri Qatar Sheikh Khalid bin Khalifa bin Abdulaziz Al Thani pada 10 Maret 2022 dan akan berlangsung hingga 14 Maret 2022 di Doha Exhibiton and Convention Center (DECC). (Sof/ANTARA)
Jerman Akan Jemput 2.500 Pengungsi Ukraina dari Moldova
Jakarta, FNN. Jerman akan menjemput 2.500 pengungsi Ukraina dari Moldova, kata Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock pada Sabtu, selagi Eropa timur kewalahan dalam menjalankan upaya untuk membantu pengungsi. Baerbock, yang berbicara usai pertemuan dengan mitranya dari Moldovan di Kishinau, menyatakan Jerman berkomitmen untuk membantu negara-negara tetangga Ukraina mengurus pengungsi. Koridor, kata Baerbock, akan dibangun via Romania untuk mengantarkan para pengungsi ke Jerman, sebagian besar dengan bus.\"Eropa dan negara kami berdiri bersama dalam solidaritas dengan Anda, kami akan menampung pengungsi dari Anda,\" katanya.Jumlah pengungsi Ukraina, sejak Rusia meluncurkan invasi pada 24 Februari, kini berjumlah lebih dari 2,5 juta orang dan sejumlah kota di Eropa timur kini kehabisan akomodasi.Lebih dari 270.300 orang telah menyeberang ke Moldova dari Ukraina dan sekitar 105.000 di antaranya menetap di sana.Hingga saat ini, pengungsi yang terdaftar di Jerman berjumlah 109.183 orang, kata kementerian dalam negeri Jerman pada Jumat (11/3).Masyarakat Jerman telah menawarkan hingga 300.000 rumah pribadi untuk menampung para pengungsi. (Sof/ANTARA/Reuters)