POLITIK

Mahfud MD Mendapat Banyak Dukungan di Musra Bengkulu

Jakarta, FNN - Menko Polhukam Mahfud MD mendapatkan banyak dukungan dalam Musyawarah Rakyat (Musra) Ke-26 Indonesia di Bengkulu.  \"Rekam jejak, kapasitas, dan integritas Mahfud MD tidak dapat diragukan. Dari mulai pernah menjadi anggota DPR RI, Menteri Pertahanan era Presiden Gus Dur, Ketua Mahkamah Konstitusi, hingga era Presiden Jokowi dipercaya menjadi Menko Polhukam,\" kata Dai Muda Bengkulu yang juga Wakil Ketua Pemuda Muhammadiyah Provinsi Bengkulu Evan Trijasa di Bengkulu, Minggu.  Selama menjadi Menko Polhukam, lanjut dia, Mahfud sudah banyak melakukan dobrakkan kebuntuan kasus hukum hingga melakukan berbagai perbaikan terhadap institusi negara.  \"Mahfud ini bersih membersihkan,\" kata dia lagi. Selanjutnya, forum penyampaian aspirasi praktis dikuasai oleh para pengagum ahli hukum tata negara dan konstitusi itu, mulai dari mulai Ketua Front Pembela Rakyat Rustam Efendi hingga korban mafia tanah Aurego Jaya.  Selanjutnya Perkumpulan Keluarga Mahasiswa Rejang Aan Ade Putra, Dara Sinta Camelia dari Aliansi Perempuan Bengkulu, dan Yayan Farizal dari Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi.  \"Mahfud MD sudah terbukti banyak melakukan dobrakkan kasus hukum. Dari mulai BLBI, Kanjuruhan, Sambo, terbaru bongkar kawal isu pegawai pajak. Pak Mahfud bisa juga menyelesaikan kasus sengketa dan membongkar mafia tanah di Bengkulu,\" kata Aurego Jaya. Seniman Bengkulu Paulus Narodom Sihanug membuat puisi berisi kekaguman dan keyakinannya atas sosok Mahfud yang dapat membersihkan pemerintahan dari praktik kotor oknum-oknumnya.  \"Baginya, memimpin adalah the real amanah. Kaki dan tangannya tidak terbelenggu. Kita sebut BLBI dan lainnya, maju tak gentar, sikapnya,\" kata dia.  Perwakilan Panitia Nasional Musra Fredy Tambunan berterima kasih dan mengapresiasi masyarakat Bengkulu yang amat antusias.  \"Banyak yang bawa poster dukungan masing-masing jagoan. Akan tetapi, tetap damai dan berdampingan. Suarakan aspirasi dengan santun dan gembira. Kepala tetap dingin,\" kata dia Sementara itu, tokoh Bengkulu yang juga eks politikus NasDem Patrice Rio Capella yang jadi pembicara,  menyatakan kagum dengan para simpatisan Mahfud. Menurut dia, alasan para pengagum Mahfud sangat masuk akal dan realistis.  \"Saya pikir cerdas memilih Mahfud MD. Dia memang ahli hukum, dan sangat bisa diharapkan menyelesaikan berbagai keruwetan dan masalah hukum, khususnya soal mafia tanah di Bengkulu. Saat saya ke Jakarta, saya akan ketemu Mas Mahfud, dan sampaikan dukungan kepada beliau luar biasa di kampung halaman saya,\" ujarnya.(sof/ANTARA)

Ketua dan Wakil Ketua MK Terpilih Diambil Sumpah, Senin Besok

Jakarta, FNN - Ketua dan Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) masa jabatan 2023—2028 melakukan pengucapan sumpah pada Sidang Pleno Khusus MK, Senin (20/3) pukul 11.00 WIB di Ruang Sidang Pleno Gedung I MK.Dalam keterangan tertulis MK yang diterima di Jakarta, Minggu, sidang tersebut menyusul Hakim Konstitusi Anwar Usman dan Hakim Konstitusi Saldi Isra terpilih sebagai ketua dan wakil ketua dalam pemilihan melalui pemungutan suara dalam Rapat Pleno Hakim, Rabu (15/3).Agenda ini diatur berdasarkan PMK Nomor 1 Tahun 2020 tentang Persidangan MK bahwa pengucapan sumpah Ketua dan Wakil Ketua MK dilaksanakan dalam Sidang Pleno Khusus MK.Pengambilan sumpah ini berdasarkan ketentuan Pasal 21 ayat (3) UU Mahkamah Konstitusi. Sebelum memangku jabatannya, Ketua dan Wakil Ketua MK mengucapkan sumpah atau janji menurut agamanya di hadapan MK.Berbeda dengan pengucapan sumpah atau janji hakim konstitusi sebelum memangku jabatannya, yakni di hadapan Presiden, sumpah atau janji Ketua dan Wakil Ketua MK diucapkan di hadapan MK, yang berarti di hadapan sembilan hakim konstitusi.Mengingat Anwar Usman dan Saldi Isra beragama Islam, keduanya akan mengucapkan sumpah Ketua/Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi yang berbunyi:  Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban Ketua/Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya menurut Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta berbakti kepada nusa dan bangsa.Sidang Pleno Khusus dengan agenda Pengucapan Sumpah Ketua dan Wakil Ketua MK tersebut akan mengundang dan/atau dihadiri oleh Presiden/Wakil Presiden, pimpinan lembaga negara, menteri, dan pejabat lainnya, serta pegawai Kepaniteraan dan Sekretariat Jenderal MK.(sof/ANTARA)

Fahri Hamzah Menyindir Anggota DPR Jadi Penyalur Bansos

Mataram, FNN - Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah menyindir anggota DPR yang menjadi penyalur bantuan sosial (bansos) daripada melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai pengawas pemerintah.\"Rupanya mereka jadi penyalur bansos. Itu bukan tugas anggota dewan. Pekerjaan anggota dewan itu tinggi, dia diberikan perlindungan diberikan hak imunitas. Diberikan gaji diberikan protokoler untuk sejajar dengan pemerintah agar bisa mengawasi,\" tegas Fahri Hamzah saat mendampingi kunjungan Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu.Ia menyayangkan longgarnya pengawasan DPR terhadap kinerja-kinerja pemerintah.\"Lah kita rakyat disuruh ikut ngawasin. Enak aja. Ya makan gaji buta itu nggak benar. Semua akan akhirnya tidak dapat diawasi. Itu kan semua karena tidak ada pengawasan dewan,\" ucapnya.Selain itu mantan Wakil Ketua DPR RI ini juga menyindir pejabat yang gaya hidupnya mewah.\"Bagaimana bisa pejabat yang gaya hidupnya aneh-aneh. Punya mobil segala macam dan dipamerkan lagi. Kenapa, karena tidak ada pengawasan,\" ujar Fahri Hamzah.\"Lah terus rakyat terus mengawasi terus marah marah. Ini nggak kita disuruh berantem dia-nya tidur-tidur. Kan nggak enak itu ya,\" ujarnya.Ia menyatakan di negara demokrasi maju itu rakyat habis nyoblos tidur, karena ada penjaga.\"Lah itu yang kita pilih untuk mengawasi. Ini nggak kita disuruh berantem dia-nya tidur-tidur. Kan nggak enak itu ya. Saya kira, jadi kembali anggota dewan-nya dia tidur aja,\" ucap Fahri Hamzah.Menurut Fahri Hamzah, anggota DPR bukan diminta datang dan pergi. Namun, keberadaan wakil rakyat itu tidak lain untuk melakukan pengawasan.\"NTB ini punya perwakilan anggota dewan. Besok besok kita keliling orang yang galak di sana bukan disuruh tidur nyogok rakyat dengan bansos-bansos. Memang dia jadi tukang penyalur bansos kita pilih dia. Kalau jadi penyalur bansos ngapain kita pilih dia jadi anggota dewan. Untuk apa punya hak imunitas kalau mau jadi penyalur bansos,\" katanya.(ida/ANTARA)

Kejahatan "Pinjol" Lemahkan Ekonomi Indonesia

Jakarta, FNN - Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel menyatakan bahwa kejahatan pinjaman “online” atau “pinjol”, robot trading, dan forex bukan hanya mengeruk uang dari masyarakat tapi juga merusak dan melemahkan Indonesia.“Kita harus waspada dan awas terhadap situasi ini. Ini melemahkan sendi-sendi kekuatan nasional dengan menghancurkan ekonomi rakyat,” kata Rachmat Gobel dalam keterangannya di Jakarta, Minggu.Hal itu dikatakannya dalam acara yang diselenggarakan Koperasi Jaya Usaha Bersama dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Gorontalo, Sabtu (18/3).Gobel mengaku telah 20 kali melakukan sosialisasi tentang bahaya “pinjol”, termasuk tujuh di antaranya di Kabupaten Gorontalo.Menurut dia, Gorontalo sudah banyak korban berjatuhan akibat kejahatan “pinjol”, robot trading, dan investasi “foreign exchange”.Gobel mengatakan banyak faktor yang menjadi penyebab maraknya “pinjol” ilegal, seperti masalah ekonomi, kondisi kemiskinan yang tinggi di masyarakat, dan oknum yang memang ingin memperparah kondisi ekonomi dan sosial Indonesia.“Semuanya cuma mau bikin susah, masyarakat jangan sampai terjebak. Memang mereka selalu mengiming-imingi dengan berbagai cara seperti hadiah maupun keuntungan hingga 200 persen. Untung 100 persen saja tidak ada, jadi pasti itu bohong,” ujarnya.Dia menilai masyarakat jika ingin berhasil maka harus bekerja. Gobel mengatakan, untuk memudahkan masyarakat Gorontalo mencari pekerjaan dan mengembangkan usaha, dirinya memutuskan untuk melakukan investasi di Gorontalo senilai Rp1,4 triliun.“Saya ingin membangun kampung halaman dan tanah leluhur saya karena Gorontalo selalu menjadi provinsi dengan predikat termiskin kelima di Indonesia. Ini yang menjadi faktor maraknya pinjol ilegal,” katanya.Gobel mengatakan melalui investasi di industri pangan, maka akan tercipta lapangan pekerjaan hingga 300 ribu, termasuk di sektor pendukungnya yaitu di pertanian dan kelautan.Melalui investasi itu, dia mengajak generasi muda, khususnya para mahasiswa menjadi agen perubahan di Gorontalo.“Saya sudah memulainya dengan menanamkan uang saya, ini investasi terbesar di Gorontalo. Sekarang, saya tantang para mahasiswa yang hadir di sini, dan umumnya kepada para generasi muda di Gorontalo untuk menjadi agen perubahan di Gorontalo,” katanya.Gobel menyampaikan, melalui investasi yang dilakukannya tersebut maka akan terjadi banyak perubahan di Gorontalo, misalnya ekonomi akan bergerak lebih cepat, lapangan pekerjaan akan banyak tercipta, dan persaingan akan lebih ketat.Semua itu menurut dia, butuh kesiapan sumber daya manusia dan kemampuan lembaga-lembaga pendidikan serta etos sosial baru yang lebih kompetitif sehingga akan ada peradaban baru di Gorontalo,” katanya.Dia mengajak masyarakat Gorontalo harus bekerja keras dengan membangun pertanian yang mandiri, berproduktivitas tinggi, dengan menggunakan pupuk unggul dan membangun ekosistem pertanian yang baru.(ida/ANTARA)

Pejabat Kemensesneg Dinonaktifkan Pasca Istri Pamer Harta di Sosmed

Jakarta, FNN - Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sekretariat Negara (Karo Humas Kemensetneg) Eddy Cahyono Sugiarto menyebut pihaknya telah menonaktifkan Kepala Sub Bagian (Kasubag) Administrasi Kendaraan Biro Umum Kemensetneg Esha Rahmansah Abrar pasca sang istri viral karena memamerkan harta kekayaan di sosial media.\"Saudara Esha telah dinonaktifkan sementara dari jabatannya, untuk memudahkan melakukan verifikasi terkait kebenaran informasi yang berkembang,\" kata Eddy dalam pernyataan tertulis kepada wartawan di Jakarta pada Minggu.Esha menjadi sorotan melalui unggahan akun Twitter @PartaiSocmed yang memperlihatkan \"Instagram story\" akun istri Esha Rahmansah yaitu @vhia_esa sedang membeli mobil baru.Dalam bon pemesanan yang diunggah istri Esha terlihat mobil tersebut adalah mobil MG 5 GT Magnify dengan harga yang tertulis Rp 407,9 juta.Istri Esha juga sempat mengunggah foto dirinya dengan mobil BMW warna pink terang berpelat \"B 1410 VIA\" dan di sampingnya masih ada mobil Toyota Fortuner dengan pelat \"B 307 VIA\".\"Kemensetneg memohon maaf kepada masyarakat atas kegaduhan yang telah menimbulkan ketidaknyamanan di masyarakat,\" tambah Eddy.Eddy mengatakan Kemensesneg juga telah dibentuk tim verifikasi internal untuk menyelidiki harta kekayaan Esha Rahmansah Abrar dan aparatur sipil negara di lingkungan SekretariatNegara.\"Kemensetneg akan berkonsultasi dengan KPK, PPATK dan lembaga lainnya guna mendapatkan fakta dan data yang komprehensif sebagai dasar menindakanjuti ketidakwajaran perolehan harta pejabat yang bersangkutan,\" ungkap Eddy.Selanjutnya Kemensesneg akan mengumumkan hasilnya kepada publik sebagai komitmen untuk mendukung pemberantasan KKN dan praktik-praktik yang bertentangan dengan hukum.Dalam akun twitter @PartaiSocmed juga memperlihatkan unggahan sang istri kalau sang suami juga membelikannya emas hingga tas mewah. Bahkan, ketika perayaan hari pernikahan, sang istri sempat mengunggah kalau ia disuruh beli mobil oleh suaminya.Berdasarkan penelusuran akun @PartaiSocmed, Esha Rahmansah Abrar bekerja sebagai Pegawai Kementerian Sekretariat Negara Gol 3C, gajinya berkisar Rp 2,802.300 – Rp 4.602.400.Warganet yang melihat gaji tersebut pun bertanya-tanya mengenai gaya hidup mewah sang istri dan berspekulasi mengenai sumber harta kekayaan milik Esha tersebut.(ida/ANTARA)

Jokowi Merasa Aman dan Nyaman Dipuji Prabowo

Jakarta, FNN - Pengamat politik Rocky Gerung menyoroti pujian yang dilontarkan oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kepada Presiden Joko Widodo belum lama ini. Terbaru Prabowo menyatakan tidak bersalah telah bergabung ke pemerintah saat hadir bersama Jokowi dalam acara bertajuk \'Istighosah dan Doa Bersama\' yang digelar Rabithah Melayu-Banjar di Tabalong, Kalimantan Selatan pada Jumat (17/3). Dalam sambutannya di depan ulama dan masyarakat Melayu Banjar, Prabowo menyebut Jokowi banyak memberinya pelajaran saat kunjungan kerja ke berbagai daerah di Indonesia. Sebelumnya, Prabowo memuji Presiden Jokowi. Ia menyebut dirinya banyak belajar dari Jokowi soal urusan memimpin negara. Terkait hal itu, Rocky menilai Prabowo merupakan sosok yang jujur dan apa adanya. Kata Rocky, Ketua Umum Gerindra itu seolah-olah berani menunjukkan bahwa ia rela mengikuti Jokowi lantaran dirinya sendiri merasa didukung oleh Jokowi sebagai penerus. “Akan tetapi tetap kita melihat bahwa Prabowo lebih jujur sebenarnya, dia mengatakan bahwa saya memang ingin mengikuti Jokowi, saya memang merasa di endorse oleh pak Jokowi,” ujar Rocky Gerung kepada wartawan senior FNN, Hersubeno Arief dalam kanal YouTube Forum News Network, Sabtu (18/3/2023). “Tentu endorsement itu ada faktannya karena Pak Jokowi di mana-mana merasa aman bareng Pak Prabowo,” imbuhnya. Menurut Rocky poin yang menjadi alasan Prabowo terang-terangan kerap memuji Jokowi adalah lantaran dirinya merasa dipercaya untuk mengasuh Jokowi pasca lengser. “Jadi poin yang pertama adalah Prabowo merasa dirinya dipercaya jokowi untuk merawat, mengasuh Pak Jokowi setelah lengser,” ujar Rocky. Maka, menurutnya, Prabowo tentu memiliki kalkulasi taktis dan strateginya sendiri saat masuk ke dalam kabinet. “Pak Prabowo tentu punya kalkulasi taktis atau strategi tersendiri untuk masuk ke dalam kabinet, yang keluar hari ini adalah kepentingan bangsa,” terangnya. Namun, Rocky meyakini ada hal lain yang membuat Prabowo begitu ambisius untuk berkecimpung di kursi istana pada pemerintahan Jokowi. “Tapi mungkin ada hal lain yang kita nggak tau bagaimana Prabowo melihat sejarah hidupnya sehingga dia berupaya terus untuk tiba pada kursi kekuasaan,” ujar Rocky. “Dan itu adalah hak dia berupaya membuktikan bahwa peristiwa sejak era reformasi kan selalu memojokkan Pak Prabowo,” lanjutnya. Sehingga, kata Rocky, kemungkinan langkah yang ditempuh Prabowo dengan masuk ke kabinet Jokowi adalah sekaligus untuk membersihkan namanya dari bekas Era Orde Baru. Di balik itu semua Rocky menyebut bahwa politik Indonesia memang jauh dari pola dan sistem, melainkan pada sosok. \"Politik kita sejak awal bertumpu pada person bukan pada sistem. Kalau bertumpu pada demokrasi tentu pola otomatis akan terbagi antara perintah dan oposisi. Tetapi karena Jokowi tidak menghendaki itu maka terjadilah dekat mendekati dan saling merambah. Karena saling merambah maka ungkapan di antara mereka gak masuk akal,\" pungkasnya  (Ida)

Jaksa Ajukan Kasasi Atas Putusan PN Surabaya Soal Kanjuruhan

Jakarta, FNN - Jaksa Penuntut Umum (JPU) akan mengajukan kasasi atas vonis bebas oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya terhadap para terdakwa Tragedi Kanjuruhan.\"Kasus Kanjuruhan atas putusan Pengadilan Negeri Surabaya, untuk para terdakwa yang dinyatakan bebas akan dilakukan upaya hukum kasasi,\" kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Ketut Sumedana dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu.Ketut juga mengungkapkan jaksa kini tengah mempelajari lebih lanjut soal para terdakwa yang divonis lebih ringan dari tuntutan, sebelum mengambil langkah hukum selanjutnya.\"Sedangkan untuk para terdakwa yang dinyatakan terbukti dengan vonis ringan, Jaksa Penuntut Umum akan mempelajari lebih lanjut atas putusan lengkap terkait dengan fakta hukum dan pertimbangan hukum yang diterapkan dalam perkara tersebut,\" ujarnya.Dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Surabaya, Kamis (16/3), majelis hakim menjatuhkan vonis kepada mantan Danki 3 Brimob Polda Jatim Hasdarmawan 1,5 tahun. Vonis ini lebih rendah dari tuntutan jaksa yang menuntut hukuman pidana tiga tahun penjara.Sementara itu, dua polisi terdakwa lainnya, yaitu mantan Kepala Satuan Samapta AKP Bambang Sidik Achmadi dan mantan Kepala Bagian Ops Polres Malang Kompol Wahyu Setyo Pranoto bahkan divonis bebas.Dalam sidang sebelumnya, terdakwa Abdul Haris yang merupakan Ketua Panpel Arema FC divonis 1,5 tahun penjara, lebih rendah dari tuntutan JPU selama 6 tahun dan 8 bulan penjara; sedangkan terdakwa Suko Sutrisno divonis 1 tahun penjara yang juga lebih rendah dari tuntutan JPU selama 6 tahun dan 8 bulan penjara.Tragedi Kanjuruhan terjadi pada Sabtu malam, 1 Oktober 2022, usai pertandingan antara tuan rumah Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, yang berakhir dengan skor 2-3. Kekalahan itu membuat para suporter turun dan masuk ke area lapangan.Kerusuhan tersebut semakin membesar ketika sejumlah flare (suar) dilemparkan, termasuk benda-benda lainnya.Petugas keamanan gabungan dari kepolisian dan TNI berusaha menghalau para suporter tersebut dan pada akhirnya menggunakan gas air mata yang memicu jatuhnya korban jiwa sebanyak 135 orang dan ratusan korban luka-luka.(sof/ANTARA)

Komisi III DPR Memanggil PPATK Terkait Transaksi Mencurigakan Rp300 T

Jakarta, FNN - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni memastikan bahwa Komisi III DPR akan memanggil Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana terkait dugaan transaksi mencurigakan senilai Rp300 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada Selasa (21/3).\"Jadinya hari Selasa (21/3) pukul 15.00 WIB dengan PPATK,\" kata Sahroni kepada Antara di Jakarta, Sabtu.Dia menjelaskan bahwa pada awalnya rapat tersebut turut mengundang Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.Namun, lanjut dia, Menkopolhukam Mahfud MD berhalangan hadir karena harus mendampingi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).\"Rapat dengan Menkopolhukam akan diatur jadwalnya,\" ujarnya.Sahroni mengatakan Komisi III DPR RI akan fokus mendalami pernyataan Kepala PPATK terkait transaksi mencurigakan senilai Rp300 triliun di Kemenkeu.Sebelumnya, Jumat (10/3), Menkopolhukam Mahfud MD sempat mengatakan bahwa temuan transaksi mencurigakan Rp300 triliun di Kemenkeu periode 2009-2023 merupakan indikasi dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU).\"Jadi tidak benar kalau isu berkembang di Kemenkeu ada korupsi Rp300 triliun. Bukan korupsi, pencucian uang. Pencucian uang itu lebih besar dari korupsi, tapi tidak ngambil uang negara,\" kata Mahfud dalam jumpa pers yang disiarkan kanal YouTube resmi Kemenkopolhukam, Jumat.TPPU itu melibatkan sekira 467 pegawai di tubuh Kemenkeu dalam rentang waktu 2009-2023 berdasarkan laporan dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).Kepala PPATK Ivan Yustiavandana pada Selasa (14/3) menyampaikan bahwa transaksi mencurigakan sebesar Rp300 triliun tersebut merupakan angka terkait pidana asal kepabeanan maupun perpajakan yang ditangani Kemenkeu sebagai penyidik tindak pidana asal.Dia mengklarifikasi bahwa dugaan transaksi mencurigakan senilai Rp300 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) bukan merupakan korupsi pegawai Kemenkeu.\"Ini lebih kepada kasus-kasus yang kami sampaikan ke Kemenkeu sebagai penyidik Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang diatur dalam Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2010,\" ungkap Ivan di Jakarta, Selasa.(sof/ANTARA)

Megawati dan Presiden Membahas Persoalan Bangsa Hingga Pemilu di Istana

Jakarta, FNN - Presiden kelima RI yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu, untuk membahas sejumlah persoalan bangsa hingga pelaksanaan Pemilu 2024.Menurut informasi Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang diterima di Jakarta, Sabtu, pertemuan itu merupakan pertemuan periodik antara kedua tokoh.\"Setelah sebelumnya bertemu di Istana Batu Tulis Bogor, kali ini pertemuan diadakan di Istana Merdeka, Jakarta. Pertemuan kedua pemimpin membahas berbagai persoalan bangsa,\" kata Hasto dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu.Hasto mengatakan dalam pertemuan itu, kedua tokoh juga membangun kesepahaman terhadap arah masa depan, serta berbagai agenda strategis terkait kebijakan luar negeri menghadapi berbagai tantangan geopolitik antara lain mendorong penguasaan ilmu pengetahuan, riset dan inovasi, termasuk mewujudkan kedaulatan pangan, sebagai jalan Indonesia berdikari.\"Pertemuan berlangsung dalam suasana sangat akrab, mengingat hubungan antara Ibu Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi begitu dekat, sebagai satu keluarga sendiri,\" terang Hasto.Dia mengungkapkan pertemuan kedua tokoh berlangsung selama tiga jam. Menurutnya, dalam dua jam pertama, pertemuan dilakukan secara khusus, di tempat yang penuh dengan memori Megawati ketika bersama Bung Karno tinggal di istana.\"Bahkan Ibu Mega menunjukkan berbagai hal yang bersifat un-told story (kisah yang belum tersampaikan) kepada Presiden Jokowi dan sekaligus menyampaikan bagaimana ide, pemikiran, gagasan dan cita-cita Bung Karno bagi Indonesia dan dunia,\" kata dia.Hasto juga menyampaikan bahwa kedua tokoh turut membahas berbagai hal penting terkait dengan pelaksanaan Pemilu 2024.​​​​​​\"Dalam pertemuan tersebut tentu saja dibahas berbagai hal penting terkait dengan pelaksanaan Pemilu 2024,\" ujar Hasto.Pertemuan diakhiri dengan makan bersama dengan menu khas nusantara yang menjadi kegemaran Bung Karno.\"Pertemuan diakhiri dengan makan bersama. Presiden Jokowi mempromosikan sayur lodeh sebagaimana menjadi kegemaran Bung Karno, nasi goreng seafood; sop ayam kampung; dan tentu saja krupuk khas Solo,\" ujarnya.(sof/ANTARA)

Polisi Menelusuri Aset Rumah Milik Tersangka Robot Trading

Malang, Jawa Timur, FNN - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Malang Kota saat ini terus menelusuri sejumlah aset berupa rumah milik Wahyu Kenzo dan Raymond Enovan yang merupakan tersangka kasus penipuan investasi robot trading Auto Trade Gold (ATG).Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Malang Kota Komisaris Polisi Bayu Febrianto Prayoga saat dikonfirmasi di Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu, mengatakan penyidik masih melakukan pendalaman terkait kepemilikan enam rumah yang disebutkan para tersangka.\"Total aset rumah, untuk tersangka R, informasi ada tiga, masih kami dalami. Sementara WK saat ini baru menunjukkan tiga rumah di salah satu perumahan. Ini di wilayah Kota Malang,\" katanya.Bayu menjelaskan pendalaman yang dilakukan para penyidik tersebut untuk memastikan bahwa aset rumah yang diinformasikan oleh kedua tersangka benar-benar merupakan milik Wahyu Kenzo dan Raymond Enovan.Hingga saat ini penyidik masih belum melihat surat atau bukti kepemilikan aset rumah yang ada di Kota Malang tersebut. Penyidik akan memastikan bahwa aset itu memang benar milik kedua tersangka.\"Saat ini masih kami dalami karena aset itu harus ada surat-suratnya dan jika hanya alamat, kami tidak tahu apakah itu statusnya kontrak, milik orang lain atau milik tersangka tapi diatasnamakan orang lain,\" ujarnya.Bayu menambahkan selain melakukan penelusuran terhadap sejumlah aset rumah milik para tersangka di wilayah Kota Malang tersebut, pihak kepolisian juga telah mendapatkan informasi bahwa Wahyu Kenzo juga memiliki aset rumah di Jakarta.\"Untuk tersangka WK sudah ada (informasi soal aset di luar Kota Malang). Ada banyak, di Jakarta juga ada,\" ujarnya.Pada kasus penipuan investasi robot trading ATG, Polresta Malang Kota telah menetapkan dua orang tersangka, yakni Wahyu Kenzo dan Raymond Enovan. Penipuan investasi tersebut diperkirakan dilakukan terhadap 25 ribu orang korban dengan nilai uang hingga Rp9 triliun.Hingga kini Polresta Malang Kota telah menyita sejumlah kendaraan mewah milik Wahyu Kenzo, seperti mobil mewah BMW M4, Toyota Alphard Executive Lounge dan Toyota Innova. Kemudian, tiga Vespa edisi terbatas, BMW R Nine T dan Harley-Davidson Road Glide.(ida/ANTARA)